Libur telah usai, saatnya bersekolah. Tentunya menjadi sesuatu yang membahagiakan. Terutama untuk peserta didik baru yang berganti sekolah dari semula Sekolah Dasar (SD) ke Sekolah Menengah Pertama (SMP).Begitu Juga di SMP Negeri 1 Baturetno tampak ceria menyambut peserta didik baru.
SMP Negeri 1 Baturetno gelar kegiatan MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS). MPLS, juga dikenal sebagai Masa Orientasi Peserta Didik Baru, MPLS merupakan sebuah kegiatan yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru.
Kegiatan MPLS pada Hari Pertama meliputi Upacara Pembukaan. Sebelumnya siswa di Kelompokkan menjadi 8 kelompok dengan penamaan kelompok nama Pahlawan Indonesia.
Upacara Pembukaan MPLS ditandai dengan Penyematan Tanda Pengenal Peserta didik baru oleh Kepala SMP Negeri 1 Baturetno, Ibu Dra. Siti Safuroh, MSI kepada Wakil Peserta didik baru, Ade Ezha Gustama Kelompok Cut Nyak Dien, dan Clara Gisella Putri Kelompok Imam Bonjol
Setelah Upacara Peserta didik baru melaksanakan Tes Diagnostik. Tes untuk mengidentifikasi masalah atau kesalahan yang dialami siswa dan merencanakan tindak lanjut.
Setelah Tes Diagnostik, Kegiatan MPLS hari pertama diakhiri dengan Sosialisasi Visi dan Misi SMP Negeri 1 Baturetno dan Mars SMP Negeri 1 Baturetno. Kegiatan MPLS SMP Negeri 1 Baturetno akan berakhir Sabtu 22 Juli 2023.